Adhya Tirta Batam Official Website

Perbaikan Kebocoran Pipa ATB Masih Dilakukan

Artikel ini diambil dari www.atbbatam.com
Dipublikasikan Pada : 31-MAY-2018 10:05:04,   Dibaca : 1849 kali
Pipa distribusi ATB di kawasan Nagoya depan Komplek Srijaya Abadi kembali mengalami kebocoran. Kebocoran pipa terjadi di dua titik berdekatan dengan ukuran pipa berbeda. Kebocoran pipa dn 400m yang cukup berdampak ke pelanggan.

"Pipa ATB mengalami kebocoran terkena alat berat, kebocoran pipa pertama sudah selesai di kerjakan Selasa (29/5) dan kebocoran pipa kedua yang cukup besar dn 400m, tim repair distribusi langsung turun ke lapangan untuk perbaikan kebocoran pipa Rabu (30/5)," ujar Wahyu Widyanto, Manager Distribusi ATB, Kamis (31/5)

Pekerjaan perbaikan kebocoran pipa dn 400m dijadwalkan Rabu (30/5) pukul 20.00 - 01.00 WIB. Namun karena sulitnya akses posisi pipa bocor yang berada dilapisan beton, saat ini pekerjaan masih terus dilakukan.

"Pekerjaan perbaikan sampai saat ini masih dikerjakan, mudah-mudahan bisa segera di selesaikan sebelum siang. Tim di lapangan mengalami kesulitan melakukan perbaikan karena akses pipa berada dilapisan beton, sehingga memubuthkan waktu untuk proses perbaikan," jelas Wahyu.

Sementara untuk wilayah terdampak dari pekerjaan perbaikan kebocoran pipa tersebut, yakni
Hotel Swis Bell Penuin, Komp Top 100 Penuin, Komp Citramas Penuin, Marina Park, Lucky Estate, Taman Alamanda, Villa Marina, Taman Nagoya Indah, Windsor Phase 1,2, Nagoya Permai, City Walk, Bukit Mas Batam Park Windsor Central Komp Srijaya Abadi dan sekitarnya

Usai pekerjaan dilakukan proses normalisasi suplai secara bertahap akan mengalir ke pelanggan. Aliran suplai ke pelanggan akan membutuhkan waktu, terutama wilayah-wilayah rendah akan mendapatkan suplai air terlebih dahulu

"Suplai air akan mengalir secara bertahap dari tempat terdekat dan terendah ke tempat terjauh, mohon maaf dengan ketidaknyamanan yang terjadi," lanjut Wahyu.

Untuk informasi lebih lanjut silakan menghubungi call center ATB (0778) 467111, atau inbox di fanpage ATB Batam.(Corporate Communication/Yusuf)